Ajak Komunitas di Sekitarmu!


 

Suaramu berarti!

Kamu dapat menyebarkan aksi baik ini ke teman-teman dan keluargamu. Ajak mereka untuk menulis surat pembawa perubahan!

 

Apa saja yang perlu disiapkan?

  • Kami telah menyediakan Campaign Hub yang bisa kamu akses di sini.  Campaign Hub tersebut berisikan:
    • Bahan Kampanye yang berisi poster, komik, dan teks kampanye
    • Daftar referensi tambahan yang bisa kamu pelajari
  • Internet dan alat komunikasi
  • Akses ke media sosial (Instagram, Twitter, Facebook, atau WhatsApp)
  • Semangat untuk membuat perubahan!

 

Strategi 1 - Sebarkan Tautan di Media Sosial

Persiapan

  • Kamu dapat mengunjungi laman isu pena yang ingin kamu sebarkan.
  • Klik tombol copy, kirim email, tweet, bagikan di Facebook, atau bagikan di WhatsApp yang ada di samping kiri halaman.
  • Pastikan kamu membagikan tautannya melalui tombol yang sudah disediakan.
  • Sebarkan tautan tersebut beserta teks dan poster kampanye ke dunia maya
  • Kamu juga bisa membuat pesan dan poster yang menjelaskan tentang isu PENA sesuai dengan kreativitasmu sendiri!

Contoh Pesan

WhatsApp Twitter Instagram

 

Strategi 2 - Adakan Kegiatan PENA kamu sendiri!

  • Kamu bisa mengadakan acara online sebesar ataupun sekecil yang kamu mau. Mau ajak lima orang? Boleh! Mau ajak 100 orang? Boleh juga kok!
  • Kamu bisa melakukan acara melalui berbagai platform online seperti Zoom, Google Meet, atau bahkan melalui WhatsApp Call. Cara terbaik untuk mengajak orang agar terlibat dalam acara kamu adalah dengan mengemasnya secara menyenangkan dan kreatif!

Persiapan

  • Tampilkan beberapa kasus yang perlu diangkat dalam kampanye ini. Jelaskan kepada teman-temanmu mengapa kasus-kasus ini perlu kita beri perhatian lebih.
  • Jelaskan bagaimana mereka bisa berkontribusi untuk mendukung kampanye ini dengan menulis surat kepada pemimpin negara yang memiliki kekuasaan untuk menuntaskan berbagai isu pelanggaran HAM di Indonesia.
  • Sebarkan dokumen berisi penjelasan kasus yang diangkat dalam kampanye ini, beserta beberapa tips menulis surat yang baik.
  • Kamu dan teman-temanmu dapat mengirim surat dengan template yang disediakan pada laman PENA, namun kami juga sangat mendukung apabila teman-teman dapat menulis suratnya sendiri!

Contoh Agenda Acara Online

  • Siapkan platform online untuk acara kamu dan sebarkan tautan acara kamu ke publik
  • Sebarkan daftar hadir ketika peserta masuk ke dalam ruang acara
  • Tampilkan dan presentasikan kasus-kasus yang diangkat dalam kampanye ini
  • Jelaskan bagaimana cara berkontribusi untuk mendukung kampanye ini, salah satunya dengan menulis
  • Jelaskan tata cara dan tips menulis surat yang baik
  • Berikan tautan menuju ke laman PENA yang sudah kamu ambil dari tombol copy atau tombol share di laman tersebut
  • Setelah selesai menulis surat, ajak peserta untuk berefleksi tentang acara tersebut
  • Jangan lupa tag media sosial kami (selengkapnya di bagian Aksi Lain) dalam promosi acara kamu! Acaramu bisa kami highlight juga loh lewat media sosial Amnesty!

 

Apa yang akan kamu dapatkan sebagai pendukung Amnesty?

Tentunya pengetahuan dan pengalaman! Kontribusi kamu sangat berarti untuk kemajuan HAM di Indonesia. Menjelang akhir program PENA, kami akan memilih beberapa surat menarik yang akan kami tampilkan di akun media sosial kami sebagai bentuk apresiasi kepada peserta yang sudah menulis surat. Kamu juga berkesempatan ikut audiensi publik bersama pejabat pemerintah atau anggota parlemen loh!

 

Aksi Lain

Setelah kamu menyebarkan pesan dan mengajak temanmu untuk mengisi surat, masih ada banyak cara untuk terus mendukung kampanye PENA. Misalnya, share kegiatan PENA melalui media sosial!

Kamu bisa bagikan foto-foto aksi virtual kamu di media sosial dengan menggunakan hashtag #PesanPerubahan. Lewat media sosial, kamu juga bisa ajak teman-temanmu untuk terus ikut berpartisipasi dalam program ini dan program Amnesty International Indonesia lainnya!

Jangan lupa ikuti kabar Amnesty International Indonesia melalui:

Twitter: @amnestyindo

Instagram: @amnestyindonesia

Facebook: Amnesty International Indonesia

 

Menyebarkan Petisi Online

Kamu bisa juga bisa menandatangani dan menyebarkan petisi-petisi online Amnesty International Indonesia lainnya. Cukup kunjungi Website.

Daftar Menjadi Relawan

Apabila kamu ingin berkontribusi secara lebih lanjut bersama Amnesty International Indonesia, kamu dapat mendaftarkan diri menjadi relawan di sini.